Perayaan Hari Orang Muda Sedunia (HOMS) di Paroki Bunda Tujuh Kedukaan Pandu telah terlaksana pada tanggal 20 November 2022, perayaan ini juga bertepatan dengan “Hari Raya Kristus Raja Semesta Alam”. Perayaan HOMS diawali dengan adanya Misa bersama Pukul 10.00, lalu dilanjutkan dengan selebrasi HOMS di aula Paroki Pandu.
Saat perayaan HOMS ini, Sie. Kepemudaan Paroki Pandu turut bekerja sama dengan OMK yang tergabung dengan kategorial-kategorial lainnya, seperti BIA-BIR, Misdinar dan TM3. Kaum muda yang hadir juga diberikan sosialisasi mengenai apa itu HOMS, terutama mengenai tema HOMS tahun ini “Maria Bangkit dan Bergegas”.
Kami pun merayakan HOMS dengan sukacita disertai games berhadiah, live music, dan sebagainya.